Thursday, June 25, 2009

Bagaimana Mencapai Tujuan Hidup Anda secara Benar dan Menyenangkan


Coba bayangkan sebentar… Anda tengah berada di sebuah daerah. Dan anda berniat datang ke rumah seorang teman di daerah lain yang belum pernah anda kunjungi sebelumnya. Alamat sudah dikantongi. Lalu anda pun berangkat.

Di tengah perjalanan, anda sampai di pertigaan jalan yang membingungkan. Anda ragu mau ambil jalan yang mana. Anda berupaya mencari orang untuk tempat bertanya. Namun sayang daerah itu tak berpenghuni. Tak seorang pun anda temui. Anda berupaya menelpon teman anda, tapi sialnya handphone anda ngedrop kehabisan daya baterai. Kalaupun handphone nyala, daerah itu tak terjangkau sinyal.

Apa kira-kira yang anda lakukan? Jalan mana yang anda ambil? Jalan pertama, jalan kedua, atau yang ketiga?

Anda lalu berspekulasi. Anda ambil jalan pertama. Setelah anda ambil jalan tersebut, naas hasilnya. Anda tersesat! Rencana menuju rumah teman tak kesampaian ditambah lagi anda tak tahu jalan untuk pulang.

Rekan-rekan semua… ilustrasi singkat di atas menggambarkan betapa penting kita tahu bagaimana jalan mencapai tujuan. Kita tak cukup memiliki tujuan, namun perlu tahu bagaimana cara mencapainya.

Saya yakin anda semua punya cita-cita. Mungkin anda ingin menjadi pengusaha, atau artis, pegawai negeri,

Soal impian atau cita-cita saya yakin tak ada orang yang tak memilikinya. Terlalu berlimpah mungkin mimpi yang ingin anda capai. Yang banyak terjadi justru kita tak tahu bagaimana cara mewujudkannya.

Karena itulah anda butuh peta untuk membimbing langkah-langkah anda guna mencapai yang anda inginkan. Bila anda ingin berbisnis internet misal, anda butuh panduan

Kembali ke soal tujuan, pastikan anda memang menginginkan karena itu sesuai dengan kata hati anda. Bukan karena ikut-ikutan, bukan juga hanya karena ingin terlihat keren. Namun pastikan itu karena memang panggilan dari dalam diri anda.

Boleh saya tanya, apa yang sedang anda kerjakan saat ini? Dan sudah sesuaikah dengan tujuan hidup yang ingin anda capai?

0 comments:

Post a Comment

 

Copyright 2010 All Rights Reserved | Super Template by Ilmu Komputer | Modified by Ilmu Grafis | Original Wordpress theme by Ahli Desain